Unilak Tegaskan Komitmen Dukung Program Literasi Digital Sektor Pendidikan bagi Generasi Z
- Selasa, 23 April 2024 - 14:55:52
- Oleh admin

"Saat ini jangan sampai media sosial yang mengendalikan kita, tapi kita yang harus mengendalikan diri, hati hati, jangan setiap hal hal yang negatif di posting di media sosial, dikit-dikit di uplod,maka itu akan menjadi jejak digital diri. Saat ini banyak perusahaan dalam melakukan rekruetmen telah melihat media sosial, perilaku bermedia sosial, maka isi jejak digital dengan hal-hal positif, saat ini media sosial bisa menjadi representasi diri pada hari ini. Maka saya berpesan pentingya prinsip saring sebelum sharing," ujar Prof Junaidi.
Pada kesempatan itu Prof Junadi turut memberikan tips bijak dan beretika dalam dunia digital diantaranya bijaksana dalam meneruskan informasi yang diterima, jangan asal menyebarkan, gunakan bahasa sopan dan hindari kata multitafsir, hindari penyebaran informasi sensitif diantaranya isu sara, pornografi, kekerasan, Pentingnya menghargai hasil karya orang lain, serta meminimalisir penyebaran informasi pribadi.
Pelaksanaan kegiatan berlangsung selama satu hari, dan diisi dengan diskusi dan tanya jawab dari mahasiswa ke narasumber. (yok)
Read more info "Unilak Tegaskan Komitmen Dukung Program Literasi Digital Sektor Pendidikan bagi Generasi Z" on the next page :